sudah tiga hari pelaksanaan program training center (TC) atau pemusatan latihan Arema Indonesia di Lapangan Kusuma Agrowisata, Batu, tergeber. Fokus latihan tim masih berkutat upaya mengembalikan kondisi fisik pemain lantaran sebagian besar pemain cukup lama tidak berlatih. Kemarin, serangkaian menu TC dituangkan pelatih Arema, Milomis Seslija dalam sesi latihan pagi dan sore.
Meski demikian, Milo-sapaan akrab Milomir nyatanya sudah menyusun program jangka panjang bagi Noh Alam Shah dkk. Pelatih asal Bosnia ini berencana untuk menggelar beberapa kali pertandingan ujicoba bagi pemainnya. Tujuannya, dia ingin mengetahui sejauhmana perkembangan fisik pemainnya, serta sejauhmana kombinasi permainan timnya dari lini per lini. ‘’Tentu saja, kedepan tim ini ada ujicoba. Kami bisa lihat kondisi pemain selama training center. Kami juga bisa lihat kombinasi permainan tim, terutama kombinasi pemain baru dan pemain lama nantinya,” aku Milomir Seslija kepada wartawan dalam sebuah kesempatan.
Tapi, rencana itu belum berlanjut ke tangan manajemen. Menurut Noor Ramdhan, Media Officer PT Arema Indonesia, program ujicoba itu justru tahu dari media. Namun, manajemen tetap mendukung penuh langkah Milo jika nantinya Arema membutuhkan pertandingan ujicoba. Soal siapa lawan dan kapan pelaksanaannya, antara manajemen dan tim pelatih akan berkoordinasi lebih dahulu.
‘’Kami malah belum dapat keterangan dari tim pelatih soal ujicoba ini. Mungkin setelah ini, kami akan diskusikan dengan tim pelatih. Yang pasti, manajemen akan mendukung program tim pelatih, jika memang perlu dilakukan ujicoba sebagai bagian langkah persiapan tim,” terang Nunun, sapaan akrab Noor , semalam.
Sementara itu, pada hari ketiga latihan, Milo memberikan menu latihan yang diarahkan pada upaya penguatan otot pemainnya, terutama untuk sesi latihan pagi. Sedangkan, di latihan sore, mantan pelatih Sabah FC Malaysia ini giliran menuangkan latihan teknik dan taktik permainan bertahan.
‘’Latihan fisik, meliputi sprint-sprint pendek seperti biasa. Milo selalu hadir sejam lebih cepat dibanding pemain. Dia menyiapkan sendiri perlengkapan latihan, Milo sangat ketat : no oil, low fat,” rilis Nunun kepada media seputar menu latihan yang tertutup bagi media dan penonton ini. (poy/bua)
0 komentar:
Posting Komentar